Indonesia Fashion Week 2023 JCC, Menampilkan Lakeysha by Henny


Henny menampilkan busana dengan tema : Stupendous, artinya yang memiliki makna hal-hal yang menakjubkan.Harapan besar dari Lakeysha berpartisipasi di indonesia fashion week, product moslem wear kami dapat diterima oleh muslim Indonesia dari berbagai kalangan dan dapat mengantarkan brand local dikenal dikancah international. “Lakeysha berharap product moslem wear kami dapat diterima oleh muslim Indonesia dari berbagai kalangan dan dapat mengantarkan brand local dikenal dikancah international” ujar Henny. “Lakeysha selalu membuat inovasi baru disetiap product terbaru, Lakeysha memiliki workshop di Purwokerto, Jateng,” lanjut Henny.
Saat ini Lakeysha memiliki Gallery di Thamryn City blok E-2 no 2, Jakpus.Lakeysha By Henny menempati booth no A257 di JCC. Dengan ciri khas Bordir Handmade pada setiap busana nya. Dengan tema: “Moslem wear simple, tetap eyecatching.” “Lakeysha by Henny dalam Indonesia Fashion Week kali ini mengeluarkan busana muslim terbaru bertema stupendous yang mana memiliki arti hal-hal menakjubkan,” ujar Henny. “Sebagai indentitas, Lakeysha selalu menambahkan bordir dalam tiap product yang dibuat, tentunya dengan kilau kristal payet yang siap memanjakan tiap mata yang memandang, dress yang simple namun tetap cantik dan membuat siapapun yang memakain semakin terlihat anggun,” ungkap Henny. Lakeysha ingin meginspirasi dan mendukung semua perempuan untuk menggunakan busana muslim yang trend dan selalu nyaman saat dikenakan. Henny mengatakan, “Semoga bisa turut meramaikan kancah busana muslim di Indonesia dan kontribusi Lakeysha dapat di terima berbagai kalangan,” tutup Heny pada awak media di Indonesia Fashion Week di JCC (23/2/23). (***)