SIG Way Beyond Good Foundation Luncurkan Program Recycle for Good di Indonesia, Inisiatif Baru untuk Gaya Hidup Ramah Lingkungan
Indonesiannews.co / Jakarta, 3 Maret 2023. – Polusi sampah adalah salah satu masalah terbesar bagi lingkungan, dan Indonesia adalah salah satu negara dengan angka polusi perairan tertinggi. Riset menunjukkan bahwa Indonesia menghasilkan lebih dari 19 ton sampah per tahun dengan 77% sampah yang dikelola[1], di mana kebanyakan sampah berasal dari rumah, pasar tradisional dan perkantoran. Indonesia juga merupakan negara yang menghasilkan sampah plastik kedua terbanyak di dunia, dengan lebih dari 5 ton sampah plastik per tahun[2] dan 3 ton sampah plastik dibuang ke perairan di sekeliling Indonesia[3]. Selain itu, 72% masyarakat Indonesia belum peduli terhadap sampah dan belum terbiasa memilah dan mengelola sampah dengan baik.
Melalui program Recycle for Good, SIG dan SIG Foundation ingin mengubah perilaku masyarakat, mengajak masyarakat untuk mengantar sampah mereka ke titik pengumpulan dan menerapkan ekonomi sirkuler. Bahan-bahan sampah yang dikumpulkan akan didaur ulang menjadi bahan berguna oleh mitra pendauran ulang.
SIG, penyedia sistem dan solusi kemasan karton aseptik mengambil satu lagi langkah untuk mewudujkan komitmen Way Beyond Good miliknya di Indonesia. Setelah menjalankan berbagai kegiatan yang mendukung keberlanjutan, hari ini SIG bersama dengan SIG Way Beyond Good Foundation meluncurkan program Recycle for Good di Indonesia, yang pertama di Asia Tenggara.
SIG Way Beyond Good Foundation didirikan pada tahun 2018 berdasarkan komitmen SIG Way Beyond Good untuk menjadi perusahaan net positive. Holger Dickers, Managing Director, SIG Way Beyond Good Foundation menjelaskan, “SIG Foundation memiliki visi untuk masa depan di mana gizi baik dan air bersih tersedia untuk semua orang, dan habitat alami dilestarikan untuk generasi masa depan. Bersama dengan para mitra, SIG Foundation bertujuan untuk mengidentifikasi, menjalankan dan memasarkan kegiatan dan proyek yang memperkuat masyarakat sipil serta menghasilkan dampak positif bagi lingkungan.”
Sejak didirikan, SIG Way Beyond Good Foundation telah menjalankan program, yakni Cartons for Good di Bangladesh. Sekarang, SIG Foundation meluncurkan program baru yaitu Recycle for Good di Indonesia, yang pertama di Asia Tenggara. Tujuan SIG Foundation sejalan dengan ambisi net positive untuk berkontribusi lebih banyak kepada masyarakat dan lingkungan dibadingkan dengan yang diambil oleh perusahaan.
Program Recycle for Good mengacu pada wawasan dari kemitraan daur ulang yang sudah berhasil untuk menciptakan dan mengembangkan pendauran ulang serta ekonomi sirkuler. Program ini mengambil contoh skema rewards yang dilakukan oleh SO+MA, sebuah startup dari Brazil yang telah bermitra dengan SIG sejak tahun 2018 dan sudah terbukti sukses menggunakan cara yang inovatif ini.
Program Recycle for Good di Indonesia tampil perdana pada tanggal 3 Maret 2023 di Cibubur Junction, Jakarta Timur, di mana disediakan drop point Recycle for Good yang pertama. Masyarakat dapat berpartisipasi dalam program Recycle for Good dengan:
- Mengunduh aplikasi Recycle for Good di Play Store atau App Store dan daftar secara gratis.
- Membawa sampah daur ulang ke drop point Recycle for Good.
- Mengumpulkan poin di aplikasi Recycle for Good.
- Menukarkan poin dengan berbagai manfaat dan hadiah
Angela Lu, President and General Manager Asia Pacific-South, SIG Group berkata, “Kami sangat senang bisa meluncurkan program Recycle for Good di Asia Tenggara, dimulai dengan Indonesia. Indonesia adalah salah satu negara di wilayah Asia Tenggara yang telah mengambil tindakan untuk menangani isu-isu lingkungan dan SIG juga mengambil bagian melalui Recycle for Good. Kami berharap bisa terjadi perubahan perilaku masyarakat Indonesia, yang dimulai dengan mengambil langkah-langkah kecil terhadap gaya hidup yang lebih ramah lingkungan, salah satunya adalah dengan mengumpulkan dan mengantar sampah ke drop point Recycle for Good untuk dikelola dan didaur ulang.”
“Setelah menjalankan berbagai kegiatan yang mendukung keberlanjutan, kami bersemangat untuk mengimplementasi program Recycle for Good di Indonesia. Kami mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam bertindak untuk melestarikan lingkungan kita dengan mengumpulkan sampah di drop point kami. Model inovatif untuk memajukan pendauran-ulang tidak hanya menghasilkan manfaat bagi lingkungan, tapi juga manfaat sosio-ekonomik dengan menawarkan masyarakat berpenghasilan rendah sebuah kesempatan untuk meningkatkan kualitas hidup mereka dengan menghemat biaya untuk kebutuhan esensial serta belajar keterampilan yang dapat membuka kesempatan kerja baru,” tutup Noer Wellington, Head of Market Indonesia, Malaysia, Philippines and Vietnam, SIG Indonesia.
Tentang SIG:
SIG adalah penyedia solusi kemasan untuk dunia yang lebih berkelanjutan. Dengan portfolio unik yang terdiri dari karton aseptic, bag-in-box dan spouted pouch, kami bekerja sama dengan pelanggan untuk menghadirkan produk makanan dan minuman kepada konsumen di seluruh dunia dengan cara yang aman, berkelanjutan dan terjangkau. Teknologi kami dan kemampuan inovasi yang terkemuka memampukan kami untuk menyediakan pelanggan dengan solusi menyeluruh untuk berbagai macam produk yang berbeda, pabrik yang terus berinovasi dan kemasan yang saling terhubung, semua untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang terus berubah. Sustainability (keberlanjutan) sangat penting bagi bisnis kami dan kami menerapkan Way Beyond Good untuk menciptakan sistem pengemasan makanan yang net positive.
Berdiri sejak tahun 1853, SIG berpusat di Neuhausen, Switzerland. Keahlian dan pengalaman dari sekitar 8.100 karyawan di seluruh dunia memungkinkan kami untuk merespon terhadap kebutuhan pelanggan di lebih dari 100 negara dengan cepat dan efektif. Di tahun 2022, SIG memproduksi 49 miliar kemasan dan menghasilkan 3,1 miliar Euro (termasuk Scholle IPN dan Evergreen Asia unaudited revenue). SIG memiliki rating AA ESG dari MSCI, ESG Risk Rating 13,4 (low risk) dari Sustainalytics dan rating Platinum CSR dari EcoVadis.
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.sig.biz.
Untuk informasi tentang tren industri makanan dan minuman, kunjungi blog SIGnals kami: https://www.sig.biz/signals/en
Tentang SIG WAY BEYOND GOOD FOUNDATION:
SIG Way Beyond Good Foundation memiliki visi untuk masa depan di mana gizi baik dan air bersih tersedia untuk semua orang serta habitat alami dilestarikan untuk generasi masa depan. Tujuan dari Way Beyond Good Foundation adalah menciptakan kemitraan untuk mengidentifikasi, menjalankan dan memasarkan kegiatan dan proyek yang memperkuat masyarakat sipil dan menghasilkan dampak positif untuk lingkungan. Cartons for Good merupakan proyek pertama SIG Foundation. Proyek ini menawarkan solusi inovatif terhadap kehilangan makanan dan malnutrisi. Di Bangladesh, di mana SIG Foundation telah menjalankan proyek ini sejak tahun 2019, makanan berlebih akan diawetkan di kemasan SIG untuk dibagikan oleh sekolah-sekolah sebagai makan siang untuk anak-anak kurang beruntung sepanjang tahun. Recycle for Good adalah proyek pertama SIG Foundation di ranah daur ulang dan merupakan bagian dari komitmen Resource+ milik SIG. Proyek ini didasarkan oleh sistem reward di mana masyarakat dapat menerima poin untuk mengelola bahan sampah daur ulang, yang kemudian dapat ditukarkan menjadi makanan dan kebutuhan pokok lainnya, voucher, mau pun disumbangkan ke organisasi sosial. Tujuan utama dari program Recycle for Good adalah untuk mengubah perilaku masyarakat agar lebih memperhatikan sumber daya alam.
Berdiri sejak tahun 2018, SIG WAY BEYOND GOOD FOUNDATION berpusat di Neuhausen, Switzerland. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.SIG-Foundation.org.
(***)